Bahasa Indonesia merupakan dasar landasan bagaimana cara kita berkomunikasi pada saat ini sebagai warga negara Indonesia. Saya pikir bahasa Indonesia adalah satu - satunya alat komunikasi umum yang dengan mudah dapat dimengerti oleh hampir semua warga negara Indonesia. Dari hal tersebut kita bisa melihat betapa berperannya bahasa Indonesia dalam kehidupan sehari - hari kita. Bahasa itu sendiri terdiri dari kata - kata yang memiliki arti disetiap katanya, dalam hal ini kita dapat menyimpulkan bahwa betapa berperannya bahasa Indonesia sebagai alat mengekspresikan sesuatu, dengan berbahasa secara baik orang lain dapat mengerti apa yang sedang kita maksudkan, yang sedang kita bicarakan. Disini kita dapat melihat peranan penting akan sebuah bahasa. salah satunya sebagai media komunikasi natural. Peranan penting lain yang dimiliki oleh bahasa Indonesia ialah sebagai pemersatu. Sebagai bahasa Nasional, bahasa Indonesia memiliki peranan sebagai pemersatu suku dari berbagai penjuru daerah di Indonesia. Hal ini dikarenakan bahasa Indonesia berdiri diatas seluruh bahasa - bahasa daerah di Indonesia sesuai dengan Ikrar Sumpah Pemuda 1928 yang berbunyi: Kami putra dan putri Indonesia menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia. Dan juga tercantum pada Undang-Undang Dasar 1945 tercantum pasal khusus (Bab XV, Pasal 36)
mengenai kedudukan bahasa Indonesia yang menyatakan bahwa bahasa negara
ialah bahasa Indonesia. Dari beberapa hal yang tadi disebutkan kita bisa melihat bahasa Indonesia juga menjadi acuan untuk melakukan segala hal yang berhubungan dengan kebahasaan yang baik dan benar, misalnya dalam pembuatan makalah, tesis, maupun proposal. Oleh karena itu dengan belajar bahasa Indonesia yang baik dan benar sangatlah berguna karena bahasa Indonesia memiliki peranan penting dalam kehidupan kita sebagai warga negara Indonesia.
Monday, September 30, 2013
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment